Kesombonganmu Adalah Awal Kehancuranmu
Berjaga-jagalah dan waspadalah terhadap segala ketamakan, sebab walaupun seorang berlimpah-limpah hartanya, hidupnya tidaklah tergantung dari pada kekayaannya itu" (Injil Lukas 12:15)
Aku punya seorang kawan, dan semua orang bilang kalau kawanku ini hartanya dia tidak akan habis dimakan 7 turunan, alhasil...... Sejak terkena sakit yang mematikan dan mungkin dia juga takut mati, oleh sebab itu dia pergi kemanapun dimana orang berkata disana bisa sembuh, dari barat ke timur dari utara ke selatan dia jelajahi, tapi tidak ada hasil sama sekali.
Aku pernah berkata.... "sahabat.... coba berdoa dan percaya kepada Yesus, serahkan hidup mu dan coba berbagi juga kepada orang yang tidak mampu, jangan takut, kekayaan mu tidak akan hilang, tapi Alkitab berkataa kekayaan mu akan berlipat ganda dibuatNya dan penyakitmu akan ditanggungNya".
Dan apa jawabnya "brother Joe, realistislah sedikit, penyakit bukan untuk didoakan, melainkan untuk diobati dengan cara pergi kedokter dan makan obat!!!, Atau dirawat, diterapi dan lainnya, penyakit tidak sembuh hanya dengan diDOAin walau sampai bibir turun kekaki, dan hartaku tidak perlu kubagikan pun dan tidak perlu kenal Tuhan pun hartaku sudah bisa berlipat ganda sendiri, itulah gunanya bank dan usaha bisnis...."
Tidak selang berapa lama dari dia berbicara begitu, pabriknya mengalami kebakaran hebat dengan banyak korban jiwa, anak tercintanya yang hanya satu orang anak laki-laki tewas dalam tragedi kebakaran tersebut, dan penyakitnya bertambah parah. Dan dengan begitu dia tetap sombong dan tidak mau mengenal Tuhan dan malah menghujatNya.
Akhir kata. semua hartanya habis untuk membiayai kerugian pabrik, kasus lainnya dan penyakit dirinya. Jangankan sampai 3 turunan, baru dirinya sendiri saja, baru dipakai 1 turunan saja sudah gulung tikar, sekarang penyakitnya membuat dia lumpuh dan sudah tidak dapat berbicara, rumah kontrak dan semua orang satu persatu mulai pergi meninggalkannya.
Tapi saat aku datang kembali kepada dia, dia hanya bisa menangis dan merangkul ku, tapi buat apa? Semua harta sudah habis.... Walau memang belum terlambat untuk menyelamatan jiwanya bila saja dia mau. Sejak pertemuan terakhir itu, akupun berdoa memohonkan ampunan Tuhan dan berdoa bersama dia, 3 hari kemudian Tuhan memanggil dia, dan saat itu aku melihat dia berpulang dalam keadaan senyum, hmmm ternyata masih happy ending walau sudah habis habisan tapi Tuhan masih mau mengampuninya.
Sebab itu jangan lah sombong..... Tuhan bisa putar balik semuanya dalam waktu sesingkat singkatnya untuk membuat mu bertekuk lutut dihadapanNya.
Sahabat.........
Ingat satu hal, Amsal berkata "Kecongkakan mendahului kehancuran, dan tinggi hati mendahului kejatuhan". (Amsal 16:18) dan juga "Tinggi hati mendahului kehancuran, tetapi kerendahan hati mendahului kehormatan." (Amsal 18:12)
"Dan barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan." (Injil Matius 23:12)
Amin.
Tuhan bersama mu